Mahasiswa UNUGIRI Juara Lomba Desain Logo Hari Jadi Bojonegoro

oleh
iklan

Bojonegoro – Ahmad Burhanuddin, Mahasiswa Prodi Bimbingan Konseling Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Nahdlatul Ulama Sunan Giri (UNUGIRI) menjadi Juara 1 Lomba Desain Logo Hari Jadi Bojonegoro (HJB) Ke-346 Tahun 2023.

Mahasiswa semester tujuh tersebut mengungkapkan, bila prestasi yang diraih guna menambah portofolio. Apalagi, beberapa kali mengikuti lomba, baru Tahun 2023 mendapatkan juara.

“Alhamdulillah, tahun ini baru menang,” ucapnya.

Burhan, panggilan akrab Ahmad Burhanuddin, secara detail menyampaikan bila keberhasilannya menjadi Juara 1 tersebut tidak diraih begitu saja. Tetapi, dari hobi nyambi sebagai freelance bidang desain.

“Menjadi freelance ini turut serta membantu,” paparnya.

Burhan juga menegaskan, bila keputusan nyambi freelance selain untuk menambah portofolio juga sebagai upaya meng-abgred skill agar memberi kepercayaan kepada orang lain. Apalagi, skill desainnya ia pelajari sejak belajar di MA YKUI Maskumambang Dukun, Gresik.

“Di MA, saya ikut ekstrakurikuler grafis,” jelasnya.

Selain belajar melalui ekstrakurikuler, Burhan juga bergabung dengan Komunitas Grafiti Bojonegoro dengan membuat agensi celah.pro bareng beberapa teman-teman dari skate dan grafiti.

Terkait ide logo HJB, Burhan menceritakan bila proses menemukannya hingga sebulan. Mulai dari coret-coret dan sketc hingga lahirlah empat konsep yang berbeda. Kemudian setelah dipilih secara seksama yakni bentuk seseorang melakukan gerakan tarian thengul sebagai kesenian Bojonegoro, dipilih lalu digitalisasi selama lima hari.

“Setelah cocok, kemudian lima hari proses pendigitalisasi,” terangnya.

Burhan yang suka oseng pindang tidak lupa mengingatkan kepada sesama mahasiswa agar memberi yang terbaik kepada diri sendiri. Caranya, dengan terus meng-upgrade skill, tidak lelah belajar di mana pun dan kapan pun. Kemudian bila bergabung dengan komunitas bermain, usahakan sesuai dengan bakat.

“Cari komunitas yang sesuai kesukaan,” ungkapnya.

Sementara, Kaprodi Bimbingan Konseling UNUGIRI, Vesti Dwi Cahyaningrum, M.Pd., menyampaikan bila Burhanuddin memang cakap dalam hal desain.

Vesti juga menambah, bila Burhan kala aktif di Himpunan Mahasiswa Prodi BK sering membuatkan flayer Prodi. Berbekal pengalaman tersebut, dia mencoba keberuntungan ikut ajang dan akhirnya mendapat juara.

“Alhamdulillah, akhirnya juara,” pungkasnya. (den/red)

Pewarta : Mas Raden

Gambar Gravatar
Tulis Deskripsi tentang anda disini

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *