Politisi Golkar Sigit Kushariyant Laksanakan Reses

oleh
iklan

Bojonegoro – Dalam rangka menjaring aspirasi Masyarakat Sigit Kushariyanto, SE, MM Anggota DPRD Kabupaten Bojonegoro Fraksi Golkar hari ini Selasa, (13/06/2023) laksanakan reses. Reses untuk masa sidang II. Kegiatan itu dilaksanakan di Rumahnya Jl. Haryo Mentahun Desa Ngraseh Kecamatan Dander Kabupaten Bojonegoro.

Hadir dalam kegiatan itu ada Risnanto Pengurus DPD Pengurus Daerah Tingkat II Bojonegoro,A. Nuril Anshori camat Dander, Jatmiko Kapolsek Dander, M. Maftukhin Kepala Desa Ngraseh, Babinsa dan Babinkantibmas Desa Ngraseh, Pengurus Golkar dari Kecamatan Trucuk, Kota, dan Dander serta Kapas dan seratus lima puluhan tamu undangan.

Kegiatan itu dimulai pada pukul 10.30. M. Maftukhin Kepala Desa tersebut mengatakan, ingin adanya pemberdayaan SDM. “Supaya semua bisa menjadi lebih baik,” kata M. Maftukhin

A. Nuril Anshori camat Dander dalam sambutannya mengatakan, kita semua patut bangga, karena tidak semua desa dan kecamatan ada wakilnya.

“Harapan kita semua hal baik, khususnya yang ada di Dapil 1 bisa di realisasikan,” kata A. Nuril Anshori.

Sementara itu AKP. Jatmiko Kapolsek Dander mempersilahkan pengunjung untuk menyampaikan aspirasinya kepada Sigit Kushariyanto, SE. MM.

“Mudah-mudahan Pak Sigit bisa memberikan saran kepada pemerintah kabupaten untuk pembangunan di kecamatannya,” kata AKP Jatmiko.

Pada kesempatan itu AKP. Jatmiko juga menyarankan untuk memarkir kendaraan pada tempat yang aman.

“Alkhamdulillah berhasil menangkap pencuri kemarin,” tambahnya.

Sementara itu Sigit Kushariyanto dalam sambutannya mengatakan, ini adalah reses yang kedua, mudah-mudahan nanti di penghujung tahun masih ada kesempatan.

“Reses ini adalah pertengahan tahun berarti APBD 2023 ini yang yang sudah berjalan yang akan mempersiapkan perubahan APBD ini sesuai dengan jadwal yang kami ada di DPRD,” kata Ketua Fraksi Partai Golkar itu

Pada kesempatan itu dirinya juga mengungkapkan, bulan tujuh mulai pembahasan P APBD 2023.

“Karena nanti bulan delapan atau bulan sembilan awal kita harus mengesahkan itu,” tambahnya.

Pada kesempatan itu dirinya juga mengungkapkan bahwa pembahasan P APBD nanti akan memanfaatkan Silpa tahun 2022 sebanyak 2 triliun.

“Yang inilah yang nanti akan kita gunakan di perubahan APBD 2023 ini,” tambahnya.

Pada kesempatan itu dirinya juga meminta hadirin untuk menyampaikan usulan-usulan dari para hadirin.

“Kebetulan saya ada di dalamnya akan kami kawal nanti, kita sinergikan dengan Pemkab sehingga masyarakat dapil1 bisa sejahtera,” tambahnya.(amin/red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *